Hasil Pelaksanaan Operasi Patuh Cartenz 2023 Polda Papua dan Jajaran

    Hasil Pelaksanaan Operasi Patuh Cartenz 2023 Polda Papua dan Jajaran

    JAYAPURA – Operasi Lalu Lintas yang digelar Kepolisian Daerah (Polda) Papua dengan sandi Patuh Cartenz 2023, resmi berakhir.

    Selama 14 hari pelaksanaan yang dimulai pada 10 Juli lalu, Direktorat Lalu Lintas Polda Papua dan Polres Jajaran mencatat terjadi peningkatan jumlah pelanggar baik roda dua maupun roda empat.

    "Jika dibandingan tahun 2022 jumlah pelanggar sebanyak 10.308 pelanggar sedangkan di tahun 2023 sebanyak 6.939 turun 3.369 atau menurun 33%, " kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol. Ignatius Benny Ady Prabowo saat ditemui di Jayapura, Rabu (26/07/2023).

    Untuk pelanggaran yang ditemukan terekam electronic traffic law (ETLE) statis dan mobile di tahun 2022 sebanyak 1.799 dan di tahun 2023 sebanyak 663, turun 1.136 pelanggar.

    "Kami juga melakukan teguran terhadap pelanggar lalu lintas di tahun 2023 sebanyak 4.954. Jika dibandingan tahun 2022 sebanyak 7.784 berarti terjadi penurunan sebanyak 2.920, " ucap Kabid Humas.

    Selain pelanggaran, selama Operasi Patuh Cartenz jumlah kecelakaan Lalu Lintas di Tahun 2022 juga mengalami peningkatan. 

    "Di tahun 2022 jumlah kejadian sebanyak 34 kasus sedangkan di tahun 2023 sebanyak 63 kasus, naik 29 kasus atau 85%, " ujarnya.

    Untuk korban meninggal dunia di tahun 2022 sebanyak 7 korban, sedangkan di tahun 2023 sebanyak 7 sehingga tidak terjadi peningkatan ataupun penurunan. Sedangkan luka berat di tahun 2022 sebanyak 17 korban dan di tahun 2023 sebanyak 33 naik 16 korban.

    Sementara untuk korban luka ringan di tahun 2022 sebanyak 28 korban dan di tahun 2023 sebanyak 44 korban sehingga naik 16 korban. 

    Selain menimbulkan korban jiwa, kecelakaan lalu lintas tersebut juga menyebabkan kerugiaan materiil di tahun 2022 sebanyak Rp. 202.700.000 jika dibandingan tahun 2023 sebanyak Rp. 191.000.000 turun sebanyak Rp. 11.700.000.

    Kombes Benny berharap, Operasi Patuh Cartenz tahun 2023 yang digelar terpusat itu dapat menimbulkan kesadaran lalu lintas bagi masyarakat, khususnya pengguna jalan.

    "Kami harap ada kesadaran masyarakat sehingga terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) di Provinsi Papua, " harapnya. (*) 

    jayapura
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Wakapolda Papua Buka Pendidikan Bintara...

    Artikel Berikutnya

    Kabid Humas : Sempat Terkendala Cuaca, Hari...

    Berita terkait

    Kompolnas Apresiasi Satgas Damai Cartenz Yang Telah Aktif Mengamankan Pemilu Dari Gangguan KKB di Papua
    186 Peserta Seleksi SIP 2024 Polda Papua Laksanakan Tes Pengetahuan Kepolisian
    Tingkatkan SDM Personel Polri, Biro SDM Polda Papua Laksanakan Assesment Jabatan Kasat Lantas dan Kasat Binmas di Lingkungan Polda Papua
    Kominfo Mimika  Laksanakan FGD Pengembangan dan Pengelolaan Ekosistem Kabupaten Smart City 2.0
    Kapolda Papua Hadiri Halal Bi Halal Bersama Elemen Masyarakat Kota Jayapura dan Resmikan Mako Polsek Heram dan Polsek Muara Tami
    Kompolnas Apresiasi Satgas Damai Cartenz Yang Telah Aktif Mengamankan Pemilu Dari Gangguan KKB di Papua
    186 Peserta Seleksi SIP 2024 Polda Papua Laksanakan Tes Pengetahuan Kepolisian
    Tingkatkan SDM Personel Polri, Biro SDM Polda Papua Laksanakan Assesment Jabatan Kasat Lantas dan Kasat Binmas di Lingkungan Polda Papua
    Kominfo Mimika  Laksanakan FGD Pengembangan dan Pengelolaan Ekosistem Kabupaten Smart City 2.0
    Kapolda Papua Hadiri Halal Bi Halal Bersama Elemen Masyarakat Kota Jayapura dan Resmikan Mako Polsek Heram dan Polsek Muara Tami
    Kapolda Papua Tinjau Lokasi Pembangunan Kantor Satpas SIM Polres Mimika, RS. Bhayangkara Tk. IV Mimika dan Mako Sementara Pas Brimob III Korbrimob Polri
    Ketua Umum Pemuda Adat Papua Ajak Masyarakat Jaga Ketentraman Menjelang Pemilu 2024
    Jenazah Korban Penembakan Diberangkatkan ke Intan Jaya 
    Kapolda dan Pejabat Utama Polda Papua Hadiri Rakor Kesiapan Operasi Mantab Brata 2023-2024
    Kabid Humas: Pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri di Papua Berjalan Aman dan Kondusif

    Rekomendasi berita

    DPR Setujui Herindra Jadi Kepala BIN, Perkuat Sinergi Intelijen dan Pertahanan
    KIA Motors: Perjalanan dari Sepeda ke Kendaraan Listrik Terdepan
    Nissan: Perjalanan dari Datsun hingga Merek Global Terkemuka
    Tesla: Dari Inovasi Kendaraan Listrik Menuju Masa Depan Energi Berkelanjutan
    Hyundai: Perjalanan dari Perusahaan Konstruksi Lokal Menuju Raksasa Otomotif Global

    Tags